Danramil 0811/10 Bangilan Beserta Anggota Kawal Jalannya Rapid Test Jelang Pilbup Tahun 2020

 

Tuban – Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Tuban, yang akan diselenggarakan pada tanggal 9 Desember 2020. Maka petugas PPK Kecamatan Bangilan menggelar Rapid Test, yang ditujukan kepada semua Panitia Penyelenggara Pemilihan. Danramil 0811/10 Bangilan beserta Anggotanya melaksanakan pengawalan jalannya Rapid Test yang bertempat di Pendopo Kecamatan Bangilan, Kabupaten Tuban, Kamis (26/11/2020) Pagi.

 

Sesuai petunjuk dari KPU, teknis pelaksanaan pemungutan suara Pilkada 2020 tak berbeda jauh dengan Pilkada sebelumnya. Hanya saja, kali ini pemungutan suara dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan guna pencegahan Covid-19. Oleh karena itu untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, dan sesuai intruksi dari KPU Pusat, maka Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bangilan menggelar Rapid Test secara masal, kepada semua Panitia penyelenggara jajaran Kecamatan Bangilan.

Kegiatan ini di ikuti oleh 893 orang terdiri dari :

  1. Ditingkat PPS/PPK : Anggota : 47 Orang dan 45 Orang Sekertariat
  2. Ditingkat KPPS : Anggota 623 Orang dan 178 Orang Linmas

Dalam  kegiatan ini, PPK bekerja sama dengan KPU Kab. tuban dan Dinas Kesehatan Kab. Tuban.

 

Adapun pelaksanaan kegiatan Rapid Test ini dilakukan secara bergilir, sesuai waktu yang telah ditentukan berdasarkan urutan masing-masing Desa, sehingga dalam pelaksanaannya dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar sesuai dengan protokol kesehatan di masa pandemi ini.

Dalam kesempatan ini Kapten Inf Mahmud selaku Danramil 0811/10 Bangilan menghimbau, “Kepada para peserta Rapid Test, untuk tetap tenang dan jangan terlalu takut atau panik dalam menjalankan kegiatan ini, apabila imun tubuh tetap terjaga maka hasilnya Insya’Allah akan baik,” tuturnya.

 

“Terima kasih kepada Bapak Danramil 0811/10 Bangilan atas partisipasinya dalam mendukung kegiatan ini. Mudah–mudahan dengan adanya kegiatan ini, proses demokrasi khususnya dalam Pilbub di Kecamatan Bangilan, tetap bisa dilaksanakan dengan baik meskipun dalam kondisi masih pandemi,” ucap Ketua PPK Ibu Sutingah.

 

Pelaksanaan kegiatan ini harapannya dapat mengetahui kesehatan masing-masing petugas KPPS dan PPS/PPK, saat setelah proses demokrasi ini dilaksanakan, semoga tidak ada kasus baru atau cluster yang timbul terkait Covid-19…Amiin. (Pen Tuban)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *