Danramil 0811 17/Senori Pimpin Upacara Bendera Hari Senin di SMAN 1 Senori Tuban

Tuban, – Wujud nyata penghargaan kepada jasa para pahlawan kusuma bangsa, Danramil 17 Senori Kodim 0811 Tuban Kapten Inf Hendy Kuswardijanto memimpin Upacara bendera hari senin yang di laksanakan di halaman SMAN 1 Senori Kec. Senori Kabupaten Tuban, Senin (30/01/2023).

Dalam amanatnya Kapten Inf Hendy Kuswardijanto menyampaikan, bahwa upacara bendera dilaksanakan untuk menumbuhkan wawasan kebangsaan bagi generasi muda sejak usia sekolah dan untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada tuhan YME.

Karena upacara bendera ini dapat memupuk rasa nasionalisme guna meningkatkan bela negara kepada semua orang.

Lanjutnya, penyelenggaraan upacara bendera ini juga merupakan suatu wujud nyata penghargaan kepada jasa para Pahlawan kusuma bangsa dalam mempertahankan sang Merah Putih tetap berkibar di Bumi Nusantara.

Selain itu juga, orang nomor 1 di Koramil 17 Senori juga mengajak kepada generasi penerus untuk menjunjung tinggi harkat dan martabat dengan menjadikan diri sebagai tauladan yang manfaatnya kelak dapat berguna bagi keluarga dan lingkungan, lebih-lebih bagi Bangsa Indonesia tercinta.”tutup Danramil. (Faro)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *