Kasdim 0811/Tuban Tinjau Kebakaran di Pasar Baru Tuban

TUBAN – Kasdim 0811/Tuban Mayor Arh Teguh Prasetyo Wasis, S.Sos  melakukan peninjauan ke lokasi kebakaran di kawasan Pasar Baru Jl. Gajah Mada Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban pada pukul 21.10. Ganasnya kobaran api mengakibatkan hampir seluruh bangunan ludes terbakar dilalap oleh si jago merah, sebagian besar bangunan kios maupun lapak di pasar tersebut hanya menyisakan bagian depan lapak pasar. Selasa (03/03/2020)

Upaya Babinsa Semanding dan Babinsa Koramil Kota bersama masyarakat untuk membantu memadamkan api dengan air seadanya itu pun tidak membuahkan hasil, sehingga mobil damkar sulit untuk masuk menuju lokasi dikarenakan keramaian. Tim Damkar BPBD Tuban langsung mengerahkan 5 unit mobil pemadam ke lokasi dan petugas sempat kesulitan saat memadamkan api yang terus membesar dan merembet ke bangunan lain, hingga meminta bantuan mobil pemadam 7 Unit Damkar dari Lamongan, Rembang, dan Bojonegoro, serta 14 Mobil penyuplai dari BPBD, Perusahan dan milik masyarakat. Saat tiba di lokasi kebakaran langsung melakukan pembasahan dan pemadaman.

Yudi Irwanto Kepala BPBD Tuban mengatakan, hingga saat ini pemadaman masih terus dilakukan. Akan tetapi api masih menjalar di dalam area pasar, kami selaku Tim Damkar akan mengerahkan pemadaman hingga api padam.

Kasdim 0811/Tuban Mayor Arh Teguh Prasetyo Wasis, S.Sos menyampaikan Rasa prihatin yang sedalam-dalamnya kepada masyarakat Tuban terutama yang terkena musibah kebakaran ini.

“Kami hari ini sengaja turun ke sini meninjau lokasi kebakaran sekaligus berkoordinasi dengan instansi terkait, serta mencarikan solusi untuk membangun tempat-tempat penampung sementara, kepada para pedagang yang kios-kiosnya telah ludes terbakar”, tutupnya. (Pen Tuban)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *