Tingkatkan Iman Dan Taqwa, Bati Wanwil Koramil 0811/07 Soko Hadiri Isra’ Mi’raj Di Masjid Besar Baiturrohim

TUBAN, – Bati Wanwil Koramil 07 Soko Kodim 0811 Tuban Serma Junaedi bersama Babinsa Desa Sokosari Serma Sunaryo menghadiri acara Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Besar Baiturrahim Desa Sokosari Kecamatan Soko Kabupaten Tuban. Minggu (19/02/2023).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Camat Soko Sucipto,S.Sos,MM, Danramil di wakili Serma Junaedi, Kapolsek Soko AKP Khoirul Amad, SH, Kepala KUA Kecamatan Soko Fatur Rohman,S.Ag, Kepala Desa Sokosari H. Edi Purnomo,SE, Ketua Suriah NU, Ketua MWCNU, tokoh agama, tokoh masyarakat, penceramah KH. Fahul Huda dari Kabupaten Tuban serta Jamaah yang hadir sekitar 250 orang.

KH. Fathul Huda dalam ceramahnya mengatakan, tujuan dari memperingati Isra Mi’raj Baginda Nabi Muhammad SAW sebagai suri tauladan bagi umat Islam dan untuk meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Allah SWT dengan menjaga perilaku dan mencontoh akhlak Baginda Rosulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.

“Hidup ini ujian baik diri sendiri ataupun keluarga untuk itu niscaya akan kita pertanggung jawabkan di akhirat kelak. Orang dermawan kekasih Allah, karena sedekah dapat menolak balak dan bencana,” Ujar KH Fathul Huda.

Sementara dalam kesempatan itu Danramil 07 Soko melalui Serma Junaedi menyampaikan TNI akan selalu hadir dalam segala bentuk kegiatan masyarakat, sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan Rakyat, sekaligus guna memastikan seluruh kegiatan berjalan aman tertib dan lancar.

“Kami akan selalu aktif hadir dalam semua kegiatan yang ada di wilayah Teritorial Koramil Soko, agar senantiasa lebih dekat dengan masyarakat dalam upaya untuk menjaga kondusifitas kamtibmas yang kindusif,” Ungkap Serma Junaedi. (Faro)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *