Babinsa Koramil 0811/10 Bangilan Tuban Dampingi Tenaga Pendidik Dalam Pemberian Vaksin Covid-19 Di Puskesmas Bangilan

  

Tuban –  Babinsa Koramil 0811/10 Bangilan dari Kodim 0811 Tuban mendampingi para Tenaga Pendidik dalam melaksanakan Vaksinasi Covid-19 jenis Sinovac tahap I, bertempat di Puskesmas Bangilan, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Kamis (25/03/2021).

 

Kegiatan pemberian Vaksin kali ini di ikuti oleh Guru, Kordik dan Kemenag dengan jumlah sasaran yang di Vaksinasi sebanyak 103 orang, terdiri dari Tenaga Guru 69 orang, Kordik 11 orang dan Kemenag 15 orang dengan jumlah total yang dapat Vaksinasi 95 orang. Adapun yang tidak bisa diberikan Vaksin ada 8 orang terdiri dari 1 orang dari Kemenag karena ada tugas khusus dan 7 orang dari Guru karena ada masalah kesehatan.

 

Babinsa Koramil 0811/10 Bangilan, saat melaksanakan pendampingan Vaksinasi jenis Sinovac selalu memberikan semangat dan support kepada para peserta Vaksin, sehingga dalam pelaksanaannya bisa berjalan dengan tertib dan lancar.  Salah satu Babinsa tertua Sertu Sugiyanto menjelaskan, sebelum para Tenaga pendidik diberikan Vaksin mereka akan menjalani test screening terlebih dahulu, serta apabila dinyatakan sehat baru lanjut ke pemberian Vaksin. Pemberian Vaksin ini dilakukan hari ini juga kamis 25 Maret 2021 sampai dengan selesai.

Kepala UPTD Dikpora Bpk. Rudy Sulopo menyampaikan, untuk Tenaga Pendidik yang melaksanakan Vaksinasi kali ini rencana 100 dari 300 orang yang terdaftar, kegiatan ini akan terus berlanjut bertahap sesuai petunjuk dari pimpinan pusat, kami siap sewaktu–waktu dipanggil untuk melaksanakan Vaksin secara bergantian.

 

Pada kesempatan yang sama Dr. Adi selaku Kepala Puskesmas Bangilan  menyampaikan ucapan terima kasih kepada para bapak-bapak Babinsa yang ikut dalam mengawal dan mendampingi pada pelaksanaan kegiatan ini, sehingga  pemberian Vaksinasi dapat berjalan tertib dan lancar.

 

“Alhamdulillah sebagian Tenaga Pendidik di Kecamatan Bangilan telah mendapat Vaksinasi tahap Pertama, mudah-mudahan bapak ibu guru bisa mengajar dengan tenang dan proses belajar mengajar bisa dilaksanakan dengan baik,” kata Bpk. Deni Camat Bangilan saat dikonfirmasi awak media setelah kegiatan selesai. (Pen Tuban)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *